Ini Penyebab Gerai Mi Gacoan Kota Bogor Disidak Dadakan oleh Petugas Gabungan

Mi Gacoan Kota Bogor
Petugas gabungan dari Komisi I DPRD, Satpol PP dan DPMPTSP Kota Bogor menyidak gerai Mi Gacoan di Jalan Sholeh Iskandar, Senin 26 Juni 2023. (Yudha Prananda/Jabarekspres.com)
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Petugas gabungan menyidak gerai Mi Gacoan Kota Bogor di Jalan Sholeh Iskandar (Solis) Kecamatan Tanah Sareal pada Senin 26 Juni 2023.

Petugas gabungan yang menyidak Mi Gacoan Kota Bogor itu yakni Komisi I DPRD, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bogor.

Inspeksi mendadak (sidak) itu dilakukan petugas gabungan menyusul laporan bahwa gerai Mi Gacoan Kota Bogor itu belum melengkapi perizinan tetapi memaksakan diri beroperasi.

Baca Juga:Apakah Jo Yu Ri dan Park Gyu Young Akan Bermain di Drakor Squid Game 2? Ini Tanggapan Netflix dan AgensiBintang-Bintang Chelsea Pergi, Kai Havertz Akan Jalani Tes Medis di Arsenal Akhir Pekan Ini

Komisi I DPRD Kota Bogor bekerja sama dengan Satpol PP dan DPMPTSP Kota Bogor menyidak gerai Mi Gacoan itu. Mereka diterima langsung oleh perwakilan pengelola gerai yang mengaku merupakan tim legal.

Sekretaris Komisi I DPRD Kota Bogor Fajari Aria Sugiarto mengungkapkan sidak itu dilakukan lantaran pihak Mi Gacoan terkesan mengabaikan aturan perizinan di Kota Bogor.

Pengelola Mi Gacoan Kota Bogor mulai membuka aktivitas usahanya walaupun belum mengantongi izin.

Ketika hal tersebut menjadi persoalan, pihak pengelola Mi Gacoan cenderung meremehkan peringatan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dengan mengatakan akan membayar dendanya.

Menurut Fajari Aria Sugiarto, pernyataan dari pengelola itu menunjukkan kesan kesombongan dan memancing kemarahan anggota Komisi I DPRD Kota Bogor.

Maka dari itu, Komisi I DPRD meminta Satpol PP Kota Bogor untuk menyegel seluruh gerai Mi Gacoan di Jalan Solis.

”Kami akan merumuskan rekomendasi agar seluruh gerai Mi Gacoan disegel dulu sampai seluruh proses perizinan selesai,” tegas Fajari Aria Sugiarto kepada para wartawan dilansir Jabarekspres.com (Radartasik.id Network).

0 Komentar