TASIK, RADARTASIK.ID – Berikut ini jam buka dan harga Cilok Goang Pedho di Kota Tasikmalaya. Harganya tak bikin kantong bolong.
Cilok Goang Pedho merupakan salah satu lokasi kuliner malam hari yang patut Anda jajal.
Lokasinya berada di Jalan Yudhanegara Kota Tasikmalaya, tepatnya depan Hotel Horison Tasikmalaya.
Baca Juga:Nyari Cilok di Tasik? Cobain Nih Cilok Goang Pedho di Depan Hotel Horison, Toppingnya Melimpah, Kuah Kaldunya GurihWorth It Banget! Segini Tiket Masuk Curug Cihanyawar Garut dan Tarif Sewa Tenda, Camping Pinggir Sungai dan Air Terjun
Tempat camilan tersebut cocok bagi pecinta kuliner malam hari. Sebab, Cilok Goang Pedho buka dari pukul 19.00 hingga 01.30 WIB.
Jadi, tak usah bingung kalau Anda lapar atau ingin sekadar ngemil malam-malam bareng teman atau orang tersayang. Lokasinya pun mudah untuk dicari, karena tepat di depan Hotel Horison Tasikmalaya.
Menu dan Harga Cilok Goang Pedho
Harga Cilok Goang Pedho pun relatif terjangkau. Mulai dari Rp 7.000 saja sampai Rp 15.000, tergantung topping yang kalian pilih.
Ada pun menu Cilok Goang Pedho di antaranya cilok isi gaji, cilok isi telur dan cilok isi daging ayam.
Sedangkan toppingnya ada tahu, ceker, kepala, sayap dan tulang ayam. Yang terbaru tersedia juga bakso.
“Menunya ada cilok biasa, cilok kuah, cilok tulang tahu, cilok tulang kepala, cilok tulang sayap,” kata Edo, pemilik Cilok Goang Pedho.
Maka, harga Cilok Goang Pedho tergantung dari menu atau topping yang kalian pesan. Soal rasa, jangan ditanya. Coba saja langsung ke lokasi.
Baca Juga:Semua Traffic Light Akan Terkoneksi dengan ATCS Kota Banjar, Minimalisir KemacetanSTOP!!! Jangan Ada Pungli Pada Proses PPDB, Laporkan Segera Bila Menemukan
Cilok atau aci dicolok sendiri merupakan camilan yang banyak dijumpai di berbagai daerah. Termasuk di Kota Tasikmalaya.
Hampir di setiap daerah kita bisa menemukan jajanan kenyal ini. Dari mulai yang melapak hingga pedagang yang berkeliling di jalan.
Cilok di Tasik juga beragam. Ada yang di dalamnya terdapat gaji atau daging ayam. Begitu juga dengan bumbunya. Ada yang pakai saus juga bumbu kacang dan goang. (*)