RADARTASIK.ID— Lirik Lagu Asmalibrasi Soegi Bornean, Band yang akan hadir di Tasikmalaya, yang juga pernah dibawakan Nabila Taqiyyah di babak Final Showcase Indonesian Idol XII akan tersaji kali ini.
Soegi Bornean akan hadir di Tasikmalaya pada event Intimate Playground Series pada 25 Juni 2023, yang merupakan acara road to Pekan Gembira Bersama 2023 yang akan digelar 7 Juli mendatang.
Intimate Playground Series dengan menghadirkan Soegi Bornean ini hanya dibandrol dengan harga tiket Rp30.000 dimana pembelian tiketnya sudah dibuka sejak tanggal 18 Juni 2023.
Baca Juga:Setelah Bandung, Nabila Taqiyyah Idol Bakal Manggung di Kendari, Catat Tanggal dan Lokasinya di SiniSi Paling Gampang Move On! Pernah Dibully dan Dikata-Katain, Ini Cara Nabila Taqiyyah Idol Menaklukan Hate Komen, Ruben: Netizen Mah Gak Ada Otak!
Soegi Bornean sendiri adalah grup musik indie pop yang berbasis di Semarang, Jawa Tengah, yang terbentuk pada April 2019.
Nama Soegi diambil dari bahasa Jawa yakni ‘sugih’ yang berarti kaya, sedangkan Bornean berarti Kalimantan, yang merupakan kampung halaman sang vokalis, Fanny Soegiharto.
Soegi Bornean beranggotakan Fanny Soegiarto (vokal), Aditya Ilyas (gitar), dan Bagas Prasetyo (gitar).
Band perpaduan budaya Indonesia ini telah merilis album mini (EP) berjudul Atma pada tahun 2020 dan salah satu singlenya berjudul Asmalibrasi.
Lagu Asmalibrai menempati posisi kedua di Spotify Weekly Top Songs Indonesia pada tanggal 7 Oktober 2022.
Nabila Taqiyyah Idol juga sempat membawakan lagu Asmalibrasi ini dengan karakter khas suara lembutnya yang memukau.
Sang Runner Up Indonesian Idol XII ini berhasil membawakan lagu ini dengan alunan vokal indah yang menghanyutkan para penikmat musik.
Baca Juga:IdoLyfe Panaroma Trending di Twitter! Paul, Nabila, Rony dan Salma Cosplay Abang Mpok Jakarta, Netizen Salfok dengan Klepon MuncratLirik Lagu Penipu Hati Nabila Taqiyyah Idonesian Idol XII feat Cut Dhea, Lengkap dengan Link Video Musik
Lagu Asmalibrasi dari Soegi Bornean yang dibawakan Nabila di babak Final Showcase 1 Indonesian Idol XII ini trending di YouTube dan sosial media.
Lagu dengan lirik yang ‘nyastra’ ini cukup easy listening dengan aransemen musik yang unik perpaduan akustik dan tradisional.