CIAMIS, RADARTASIK.ID – Kabupaten Ciamis mengincar investor untuk sektor pabrikasi dan mall. Para investor diharapkan bisa segera masuk ke Ciamis setelah jalan Tol Getaci atau Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap, jadi nanti.
“Saya sarankan pintu tol itu masuk ke Kota Ciamis,” ujar Anggota DPRD Kabupaten Ciamis Syarif Sutiarsa, Jumat (23/6/2023) pagi.
Ia mengatakan, selain berharap adanya investor, pembangunan jalan Tol Getaci nanti akan memberikan beberapa manfaat bagi Kabupaten Ciamis. Arus distribusi barang dari Ciamis ke daerah lain akan jadi lebih mudah.
Baca Juga:3.343 Daftar Pemilih di Kabupaten Ciamis Tidak Memenuhi SyaratMahasiswa Ciamis Soroti 5 Persoalan Krusial, Minta Bupati Cepat Selesaikan
Selain itu produk kerajinan khas Ciamis dan oleh-oleh juga bisa lebih laku sebab pengunjung akan lebih mudah datang ke Ciamis.
Sektor lain yang punya potensi besar untuk berkembang jika ada jalan Tol adalah perhotelan.
“Barang tentu PAD juga akan lebih meningkat nantinya dan semua sektor transportasi, hotel juga akan kenda imbas naik,” ucapnya.
Dengan begitu, kata dia, maka kesejahteraan masyarakat juga akan ikut meningkat. Pengunjung dari luar daerah akan lebih mudah menjangkau Ciamis lewat jalan Tol.
Namun ia meminta setidaknya ada pintu tol di wilayah Ciamis kota. Agar para penjual oleh-oleh dan kerajinan khas bisa laku.
“Kalau tidak, tentu rugi. Minimal ada dua pintu. Satu di Pamarican (seperti dalam pemetaan Kementerian PUPR) satu lagi di Ciamis kota,” ujarnya.
Pembangunan jalan tol, lanjutnya, juga akan memudahkan investor untuk masuk ke wilayah Ciamis. Baik mall maupun pabrik.
Baca Juga:WMoto Greta 150 cc Meluncur, Motor Skutik Termurah Tapi Mewah Bergaya Retro-Clasic, Cuma Rp 21 JutaanSuzuki Smash R 2023 Sudah Meluncur di Filipina, Kapan Masuk Indonesia?
Hal ini akan memacu percepatan pertumbuhan industri dan mengurangi angka pengangguran.
Saat ini, kata dia, sejumlah wilayah di Jawa Barat sudah melakukan moratorium pabrik. Ini bisa menjadi celah bagi Ciamis meningkatkan pembangunan jika mau menerimanya nanti setelah adanya jalan Tol.
“Kita harapkan Ciamis antara eksekutif dan legislatif mau menerima insvestor ke Ciamis untuk memenuhi janji-janji pengurangan pengangguran,” ucapnya.