BANJAR, RADARTASIK.ID – Warga binaan Lapas Banjar membuat grup bernama Lanjar Band. Grup tersebut dibentuk agar mereka dapat menyalurkan kreativitas bermusik.
Menjadi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) tidak menutup mereka untuk terus berkreativitas. Justru mereka diberikan pembinaan dan ditutut mengembangkan kemampuannya sebagai bekal kelak keluar dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas).
Program pembinaan diterapkan seluruh Lapas dan Rutan DirjenPAS Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Tak terkecuali yang diterapkan Lapas Banjar.
Baca Juga:Fabio Asher Bakal Hadir di Tasikmalaya, Cek Waktu dan Cara Beli Tiketnya di Sini!Tabungan Siswa yang Mandek Hampir Rp 5 Miliar, Bupati Pangandaran Langsung Buat Timsus
Lapas Banjar memiliki program pembinaan di bidang musik. Warga binaan Lapas Banjar diberikan ruang untuk mengekspresikan minat bakatnya di bidang bermusik.
Warga Binaan Lapas Banjar Disiapkan Studio Musik
Di sana, tersedia studio musik yang bisa digunakan warga binaan Lapas Banjar mengembangkan bakat bermusik.
“Program pembinaan musik merupakan wadah bagi WBP untuk menumbuhkan bakat terpendam, dan menyalurkan kreativitasnya dalam bermusik. Terbukti dengan terbentuknya Lanjar Band,” ujar Kasibinadik dan Giatja Lapas Klas IIB Banjar Fery Berthony, Selasa 20 Juni 2023.
Fery Berthony menjelaskan, Lanjar Band yang personelnya merupakan warga binaan sering melakukan latihan.
Mereka selalu mengasah kemampuan yang nantinya karya bermusik cover warga binaan dikirimkan ke tingkat Dirjenpas Kemenkumham RI.
Lagu yang dibawakan merupakan lagu daerah sebagai bagian mempromosikan ciri khas daerah asal mereka menerima pembinaan.
“Lanjar Band membawakan dua lagu, salah satunya lagu daerah berjudul Mojang Priangan yang diciptakan Iyar Wiyarsih, dipopulerkan oleh Nining Meida,” kata Fery Berthony.
Baca Juga:Status Meninggal Tapi Masuk Daftar Pemilih di Kota Banjar, Jumlahnya Ratusan, Pengamat: Bisa Jadi ProblemIni Nama dan Asal Sekolah 4 Pemain SSB Aset Husada Kota Banjar yang Pulang Bawa Trofi di Vietnam
Salah satu seorang personel Lanjar Band, Ones, mengaku senang mengikuti pembinaan di Lapas Banjar. Selama tergabung dalam Lanjar Band, dirinya diberikan pembinaan dan sarana prasarana untuk mengembangkan kreatifitas. “Senang sekali,” katanya.
Sementara itu, Kepala Lapas Klas IIB Banjar Muhammad Maulana mendukung seluruh kegiatan pembinaan di Lapas Banjar, termasuk Lanjar Band.**