TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – SMP Negeri 1 Tasikmalaya meluluskan 363 siswa tahun ajaran 2022/2023 dalam acara perpisahan dan pelepasan di Graha Asia Plaza Asia Tasikmalaya, Rabu (14/6/2023).
Dalam acara tersebut sebanyak 102 siswa berprestasi di bidang akademik dan non akademik dari 363 lulusan, diberikan apresiasi dengan diberikan sertifikat piagam dan piala oleh pihak sekolah.
Kepala SMP Negeri 1 Tasikmalaya Dra Hj Nina Nartalina MPd mengatakan, 363 lulusan SMPN 1 Tasikmalaya berasal dari kelas A sampai dengan kelas K atau Cerdas Istimewa (CI).
Baca Juga:Dosen FKIP Unsil Tasikmalaya Laksanakan Pengabdian Masyarakat, Ajarkan Guru Cara Mengajar Bahasa Indonesia yang Lebih SeruAce Living Plaza Tasikmalaya Gelar Donor Darah, Pendonor Diberi Hadiah Voucher Belanja!
Siswa berprestasinya sekitar 102 orang yang memiliki prestasi di bidang akademik di mata pelajaran maupun non akademik di bidang olahraga seperti futsal, basket, taekwondo dan seni.
“Para lulusan berprestasi tersebut diberikan hadiah sertifikat dan piala sebagai bentuk apresiasi dari sekolah. Mudah-mudahan bisa membantu dan memudahkan bagi lulusan berprestasi ini ketika melanjutkan ke SMA/SMK dari jalur prestasi,” ungkap Nina, kepada Radar.
Selain itu, ungkap dia, SMPN 1 Tasikmalaya membuka penerimaan siswa baru lewat jalur cerdas istimewa (CI) yang sudah mulai terisi, juga lewat jalur akademik, non akademik maupun jalur zonasi.
Dia berharap, terhadap lulusan ini, selain bisa diterima di sekolah negeri atau sekolah yang sesuai keinginannya, juga bisa struggle dalam kehidupan mereka hingga melanjutkan perjalanan pendidikannya sampai ke perguruan tinggi.
Wakil Kepala SMPN 1 Tasikmalaya Bidang Kesiswaan 2 Dra Reni Hikmah Kurniati menambahkan, para lulusan ini selain dibekali dengan pendidikan akademik, maupun non akademik, juga pendidikan karakter. Karakter dan kepribadian siswa dibentuk, karena di SMPN 1 ada sekolah berkarakter sebagai bagian Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang merupakan salah satu bagian yang tak terpisahkan dalam Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) membentuk pelajar Pancasila yang inspiratif dan inovatif.
“Pelaksanaan kegiatan pendidikan berkarakter ini agar siswa termasuk para lulusan mempunyai karakter yang baik, seperti santun, mandiri dan kelak nanti bisa bermanfaat di masyarakat,” tambah dia.