Jalan Rusak, Warga Kecamatan Mekarmukti Menuntut Bupati Garut: Kami Lelah, Kami Capai Melihat Jalan Seperti Ini!

Warga Kecamatan Mekarmukti
Warga Kecamatan Mekarmukti melakukan aksi mancing ikan di kubangan jalan rusak sebagai bentuk protes kepada Pemkab Garut. (Tangkapan layar YouTube Jelajah Desa)
0 Komentar

Luna Aviantrini mengakui jalan rusak yang ada di video aksi warga Kecamatan Mekarmukti mancing ikan memang sudah masuk daftar rencana perbaikan tahun ini.

Saat ini, menurut dia, pemerintah sedang menempuh proses tender proyek perbaikan jalan itu. Setelah tahap tender akan ada field engineering atau pengecekan lapangan oleh Dinas PUPR bersama pihak penyedia.

”Ini berkaitan dengan konten yang sedang viral ya di medsos Jalan Mekarmukti sebenarnya ini sudah masuk kepada penanganan di tahun anggaran 2023,” ungkap Kepala Dinas PUPR dalam siaran persnya, Minggu 18 Juni 2023.

Baca Juga:Ada Bioskop Mini Perpustakaan Kabupaten Garut, Buat Apa? Ini Penjelasan DispusipdaBupati Garut ke Kades: Saudara Adalah Sebagai Penanggung Jawab Umum Keuangan Desa

Luna Aviantrini mengungkapkan Dinas PUPR Kabupaten Garut sendiri memiliki target untuk menyelesaikan kemantapan jalan berstatus kabupaten.

Sejauh ini, kemantapan jalan kabupaten di Kabupaten Garut sudah mencapai 84,6 persen. Ini artinya lebih kurang 627 kilometer jalan dalam kondisi baik dari total panjang jalan kabupaten 829 kilometer.

Luna Aviantrini menyatakan tahun ini Dinas PUPR akan mengupayakan tingkat kemantapan jalan lebih kurang 23 ruas jalan utama atau total sepanjang 127 kilometer. Total anggarannya mencapai sekitar Rp 185 miliar. (*)

0 Komentar