Unsil Tasikmalaya Lantik 750 Wisudawan, Rektor: Wisuda Bukanlah Purnatugas!

Unsil
Rektor Universitas Siliwangi (Unsil) Dr Ir Nundang Busaeri MT IPU ASEAN Eng melantik wisudawan periode IV semester genap 2022/2023 di Gedung Mandala Universitas Siliwangi Tasikmalaya, kemarin.
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya mewisuda 750 mahasiswa dari program Diploma 3 (D3) sebanyak 30 orang. Ini merupakan wisuda periode IV semester genap 2022/2023

Wisudawan terdiri dari lulusan program sarjana FKIP diikuti oleh 284 orang, program sarjana FEB diikuti oleh 152 orang, program sarjana Fakultas Pertanian (FP) diikuti oleh 76 orang, dari program sarjana Fakultas Teknik (FT) diikuti oleh 85 orang.

Kemudian dari program Sarjana Fakultas Agama Islam (FAI) diikuti oleh 24 orang, dari program sarjana FIK diikuti oleh 53 orang, program sarjana FISIP diikuti oleh 16 orang dan dari program magister diikuti oleh 30 orang.

Baca Juga:Informa Living Plaza Tasikmalaya Hadirkan Ruang Tamu Scandinavian Harga EkonomisKriuk dan Gurihnya Crispy Chicken Drumstick, Tersedia di Favehotel Tasikmalaya Selama Bulan Juni

Rektor Universitas Siliwangi (Unsil) Dr Ir Nundang Busaeri MT IPU ASEAN Eng mengatakan, capaian akademik yang diraih merupakan anugerah dari Allah SWT yang berpadu dengan hasil kerja keras, perjuangan, jerih payah, ketekunan, dan doa serta dukungan dari keluarga juga kerabat.

Menurut dia, ilmu adalah salah satu pondasi paling utama yang harus dimiliki. Ilmu adalah investasi jangka panjang yang sangat dan paling menguntungkan. Tanpa ilmu, manusia tidak akan memiliki pegangan yang kokoh.

“Wisuda bukanlah purna tugas dari kita semua untuk berhenti belajar, namun sebaliknya, ilmu yang sudah didapatkan di kampus ini akan dilanjutkan untuk digunakan menyelesaikan dan membantu masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan dan tantangan yang semakin komplek ke depan,” ungkap Nundang kepada Radar, kemarin.

Diharapkan para wisudawan tidak berhenti mencari ilmu hanya sampai di sini saja. Kewajiban mencari ilmu juga harus dibarengi dengan kebermanfaatan ilmu tersebut.

Sebagaimana pesan yang disampaikan oleh Letjen TNI (Purn) Dr H Mashudi selaku Rektor Pertama Universitas Siliwangi bahwa mahasiswa dan alumni harus menjadi pelopor pembangunan kepentingan rakyat.

“Bisa menjadi alumni yang memiliki pribadi mandiri dan berkualitas. Mandiri dan berkualitas dalam arti pribadi yang berani mengambil keputusan secara cepat dan tepat,” kata dia.

Dia menyebutkan, Unsil saat ini sedang melaksanakan akreditasi internasional, melalui Agency for Quality Assurance by Accreditation of Study Programs (AQAS). Kemudian kerja sama internasional Unsil sudah dilakukan dengan beberapa perguruan tinggi dunia.

0 Komentar