“Harapannya 100 persen siswa SMPN 4 yang daftar PPDB online ke SMA negeri diterima. Antusias siswa mendaftar PPDB online ke SMAN 5 ada sebanyak 200 siswa,” ungkap dia.
Pihak sekolah juga akan memperhatikan peluang passing grade yang ada di masing-masing SMA negeri dan mempelajari supaya anak bisa diterima di sekolah negeri. “Jadi tidak sembarangan mendaftarkan siswa mengikuti PPDB online ke sekolah negeri, kita mempelajarinya,” ujar dia. (dik)