Saking ramainya, di Seblak Zipay ini ada 12 kompor untuk memasak agar pelayanan bisa cepat. Sambil menunggu seblaknya datang, konsumen bisa memesan menu lainnya seperti aneka gorengan, camilan dan minuman segar.
Ada juga fasilitas toliet dan mushala yang nyaman. Tersedia juga colokan untuk mengisi daya HP.
Salah satu konsumen yakni Dara Pramesti mengaku langganan beli Seblak Zipay karena rasanya yang enak. “Ini salah satu seblak terenak di Tasikmalaya, bikin ketagihan. Saya biasanya ambil banyak topping, totalnya sekitar Rp 20 hingga Rp 25 ribu. Itu kenyang dan puas banget,” katanya. Nah gimana, penasaran dengan seblak viral ini, gass kuy kesana ajak bestie yaaa! (na)