”Ada dakwah bil ihsan, di situ juga ada dakwah bil arkan,” lanjutnya.
Modal Calon Z1
Dede Sudrajat mengungkapkan untuk mencalonkan diri sebagai Calon Z1 Kota Tasikmalaya di Pilkada Kota Tasikmalaya butuh modal sekitar Rp 20 miliar.
”Sebab, sekali parkir saja kan sudah Rp 2 ribu, kalau 10 kali parkir sudah Rp 20 ribu,” ujar Dede Sudrajat bekelakar.
Baca Juga:Sakitnya Gak Ada Obat, Rodri Ingin Balas Dendam ke Real Madrid, Pep Bertekad Bawa Man City ke Final Liga ChampionsRaih Opini WTP Berturut-turut, Tak Jamin Pemda Bebas Korupsi, Ada yang Bisa Diajak Badami!
Setiap kandidat di Pilkada Kota Tasikmalaya, kata dia, harus rela mengorbankan uangnya untuk masyarakat. Misalnya jika ada pertemuan dengan masyarakat minimal harus memberi mereka makan.
Mantan Wakil Wali Kota Tasikmalaya itu merinci, untuk makan di warteg, paling tidak kandidat itu harus mengeluarkan uang Rp 20.000 untuk 1 orang. Ini bukan di restoran berkelas.
Jika dalam 1 pertemuan itu ada 10 orang, maka calon kepala daerah itu setidaknya harus mengeluarkan Rp 200.000. Itu pun kalah 10 orang tersebut hanya ngopi saja.
Menurut Dede Sudrajat, berdasarkan pengalamannya, setiap kandidat meski mengantongi uang Rp 20 juta untuk 10 kali pertemuan dengan masyarakat dalam 1 hari. Atau sekitar Rp 2.000.000 untuk 1 kali pertemuan.
”Kalau hanya datang kandidat silaturahmi perkenalan, lalu tak mengganti biaya, tentu tidak akan dipilih,” ungkap Dede Sudrajat.
Bendahara tim, menurut dia, paling tidak mengantongi Rp 200 juta untuk 10 hari acara di mana-mana. Dengan demikian, jika kandidat itu mengadakan acara sepanjang 100 hari butuh Rp 20 miliar.
Kebutuhan itu untuk satu jenis biaya. Jika ada 10 jenis biaya dikalikan saja Rp 2 miliar dari awal sampai akhir. ”Bisa lebih, kalau lebih dari 10 jenis kegiatan yang harus dibiayai,” ucap Dede Sudrajat.
Baca Juga:Inilah Rekor Man City di Semifinal Liga Champions, Ada Kisah Menyakitkan, Mampukah Melewati Tembok Real Madrid?Prediksi AC Milan vs Inter di Liga Champions Kamis 11 Mei 2023, Statistik, Skor, dan Susunan Pemain
”Mohon maaf bagi yang bertanya dan juga yang membaca, saya percaya kandidat yang sudah punya niat dan maksud mencalonkan tentu siap dengan cost politik ini,” ungkap Dede Sudrajat mengakhiri perbincangan di WA Group tersebut. (igi)