PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Tujuh dari delapan wisatawan asal Bandung korban perahu terbalik di Pangandaran selamat. Sementara satu orang di antaranya meninggal dunia.
Kasatpolairud Polres Pangandaran AKP Sugianto menjelaskan, tujuh korban perahu terbalik di Pangandaran selamat. Enam di antaranya baik-baik saja.
“Yang enam dalam keadaan baik dan segera pulang ke Bandung. Lagi nunggu jemputan sekarang,” kata AKP Sugianto Jumat sore 28 April 2023.
Baca Juga:Innalillahi! Perahu Wisata di Pangandaran Terbalik, Satu Orang Meninggal, Begini KronologinyaHOREE! Ada Dua Jalan Rusak di Garut Akan Diperbaiki, Ini Lokasi dan Waktu Pengerjaannya
Sedangkan satu orang korban selamat perahu terbalik di Pantai Pangandaran masih dalam perawatan di RSUD Pandega Pangandaran. Korban menelan banyak air. “Tapi kondisinya berangsur membaik,” kata AKP Sugianto.
Sementara itu, satu korban yang meninggal dunia akan segera dibawa pulang ke kampung halamannya untuk dimakamkan.
“Kami mengimbau wisatawan dan pemilik perahu untuk waspada saat kondisi cuaca seperti ini,” katanya.
Sebelumnya, perahu wisata di Pangandaran terbalik setelah dihantam ombak besar. AKP Sugianto mengatakan, perahu wisata terbalik itu terjadi sekitar pukul 07.30, Jumat 28 April 2023. Saat itu, delapan wisatawan asal Bandung menaiki perahu wisata menuju Pasir Putih.
“Korban akibat perahu karam itu saat ini sudah dibawa ke RSUD Pandega Pangandaran, dan (yang meninggal) akan dipulangkan ke kampung halamannya untuk dikebumikan,” katanya, Jumat 28 April 2023.
AKP Sugianto menuturkan, peristiwa bermula ketika perahu yang membawa delapan penumpang itu baru mau berangkat dari pesisir Pantai Pangandaran. Tiba-tiba datang ombak besar.
“Airnya masuk perahu, sehingga karam. Tenggelam bersama penumpang perahu sebanyak delapan orang,” katanya.
Baca Juga:Cek Tiket Masuk Taman Satwa Cikembulan Garut, Fasilitasnya Ramah untuk AnakAlasan Dadang Buaya Lakukan Pembacokan Diungkap, Hanya Gara-Gara Ini
Kata AKP Sugianto, akibat kejadian itu satu wisatawan meninggal bernama Bondo Sobandi (53). “Titik lokasi depan Hotel Malabar atau berada di antara Pos 4 dan 5 Pantai Pangandaran,” ucapnya.