TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Asia Toserba Cihideung Kota Tasikmalaya merayakan hari ulang tahunnya ke-36 tahun pada Rabu (26/4/2023). Asia merupakan toserba pertama di Tasikmalaya yang mampu bertahan di tengah persaingan ritel yang kompetitif saat ini.
Store Manager Asia Toserba Cihideung Martin Stephend mengatakan, keberhasilan Asia Cihideung tentunya berkat loyalitas masyarakat dari generasi ke generasi yang setia berbelanja di Asia. “Seperti yang dikatakan owner Asia Toserba Bapak Tjong Djoen Mien, pelanggan Asia itu pelanggan loyal. Orang tuanya pelanggan setia Asia, menurun ke anaknya bahkan cucunya,” ujar Martin, kemarin.
Loyalitas pelanggan itu terus dipelihara dengan mempertahankan ciri khas Asia yakni tempat belanjanya nyaman, karyawannya ramah dan harganya lebih murah. “Sesuai slogan kami Termurah dan Terhemat,” ucapnya.
Baca Juga:PGRI Kota Tasikmalaya Sosialisasikan KTA Digital1.643 Siswa SD di Kota Tasikmalaya Dapat PIP Tahap Pertama
Di hari jadi ke-36 tahun ini pun tentunya Asia memberikan apresiasi kepada pelanggan dengan menggelar program Undian Semarak Ulang Tahun. Pelanggan bisa mendapatkan hadiah motor, TV LED 32 inchi, lemari pakaian, meja rias, meja TV, dam voucher belanja jutaan rupiah dengan belanja minimal Rp 250 ribu produk fashion maupun supermarket.
“Program Undian Semarak Ulang Tahun ini digelar mulai 1 April hingga 31 Mei 2023. Pengundiannya akan dilakukan 4 Juni 2023,” katanya.
Selain mengapresiasi pelanggan, Asia Toserba juga mengapresiasi karyawan. Sebab, Asia bisa bertahan hingga puluhan tahun tentu tak lepas dari dedikasi karyawan dalam mendorong kemajuan perusahaan.
Di moment syukuran ulang tahun Rabu (26/4/2023) pagi, owner Asia Toserba Tjong Djoen Mien memberikan penghargaan kepada 10 karyawan teladan dan 1 orang karyawan yang diberangkatkan umrah. “Tiap tahun Asia memberikan penghargaan kepada karyawan untuk berangkat umrah, satu persatu dipilih. Karyawan yang dipilih dari lamanya masa kerja dan dilihat dari kinerjanya,” ujarnya.
Ia berharap dengan penghargaan ini karyawan bisa semakin loyal, semangat dan optimis dalam membesarkan perusahaan. “Kami optimis Asia akan terus ada dan maju di tengah persaingan yang ketat. Asia ini awalnya toko kelontongan, kemudian menjadi toserba pertama di Tasikmalaya bahkan di Priangan Timur. Sebagai pioner ritel di Priangan Timur Asia tentunya akan terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik sehingga tetap ada di hati konsumen,” katanya.