RADARTASIK.ID – Polsek Cijeungjing mengimbau warga menjaga kondusifitas. Hal itu disampaikan Kapolsek Cijeungjing AKP Alan Dahlan saat melaksanakan patroli rutin Kamis sore (20/4/2023) di situs budaya Karangkamulyan.
Polri tidak bisa sendiri dalam memelihara dan menjaga harkamtibmas. Peran serta masyarakat sangat penting. Tanpa dukungan masyarakat tidak akab mungkin (tercipta) kamtibmas yang kondusif dan terjaga,” paparnya.
Dalam kesempatan itu patroli Polsek Cijeungjing juga di dampingi anggota koramil Cijeungjing. Mereka berkeliling patroli dengan titik tuju utama situs Karangkamulyan.
Baca Juga:Instagram Luncurkan Fitur Baru! Kini Bisa Simpan 5 Tautan di BioFenomena Langka! Gerhana Matahari Hibrida Akan Terjadi Kamis Pagi
“Monitoring ini dilaksanakan dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas. Selain itu juga untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat. Khususnya yang berada di situs Karangkamulyan,” katanya.
Sementara itu pantauan Radar, kondisi lalu lintas pada H-2 Lebaran terlihat semakjn padat. Banyak pemotor dan kendaraan roda 4 melintasi jalur Ciamis untuk mudik. Beberapa di antaranya tampak beristirahat di sejumlah posko mudik.
Mulai yang berada di Simpang Cihaurbeuti sampai Cisaga. Namun jumlah pemudik terbanyak adalah ketika memasuki jam malam dan dini hari. Mereka baru melintasi Ciamis.