TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sebanyak 200 orang mengikuti mudik gratis yang digelar Polres Tasikmalaya dengan tujuan Semarang.
Para peserta mudik gratis ini berangkat pada Rabu 19 April 2023 di Mako Polres Tasikmalaya.
Selain membawa anak dan istri, pemudik juga tetap membawa barang bawaan yang banyak. Mereka mengaku terbantu dengan program mudik gratis tersebut.
Baca Juga:Penyebab Dana BOS Hilang, Ini Penjelasan KemendikbudristekPemdes Sukamukti Kecamatan Cisayong Bagikan Bansos Beras 10 Kilogram untuk 508 Penerima
Pemudik lainnya, Sandi mengaku sampai menitipkan sepeda motornya di kantor Polres Tasikmalaya. Tapi syaratnya kendaraan harus dilengkapi surat kendaraan.
“Semakin tenang mudik karena kendaraannya aman. Makin nyaman mudik, karena gak khawatir motor dicuri di kontrakan. Kan motor dititip di Polres,” ujar dia.
Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto SIK MM menyebut sebanyak 200 pemudik diberangkatkan dari Tasikmalaya menuju Semarang.
“Selain asal Jawa Tengah, sebagian pemudik berasal dari Jawa Timur. Sebelum pemberangkatan pemudik diperiksa kesehatannya oleh tim medis kepolisian,” paparnya.
Dia menyebutkan, antusias masyarakat untuk mudik sangat bagus, dan bisa berangkat aman dan gratis tanpa harus berdesakan.
“Syukur alhamdulillah ada 200 pemudik yang kami berangkatkan gratis ke Semarang pagi ini. Bentuk pelayanan kami pada masyarakat biar masyarakat mudik senang,” jelas dia.
Dia menambahkan, bagi pemudik gratis disiapkan juga penitipan motor di Polres Tasikmalaya agar tambah tenang pemudik berlebaran di Kampung Halaman. (dik)