RADARTASIK.ID – Ini dia satu lagi aplikasi yang paling jarang orang tahu dan gunakan. ini adalah aplikasi kontrol ponsel jarak jauh yang anda butuhkan.
Aplikasi ini sangat berguna. Bahkan boleh dibilang bisa jadi aplikasi andalan untuk menemukan ponsel yang hilang atau dicuri.
Nama aplikasinya adalah: AirDroid
Aplikasi ini boleh dibilang paling canggih dan sangat membantu untuk para pekerja yang sangat sibuk dengan aktivitas luar. Namun harus tetap membuat laporan ke kantor. Selain tentunya dapat menjadi alat untuk menemukan ponsel yang hilang.
Baca Juga:Harga Daging Mulai Naik, Cheka Virgowansyah Pastikan Stok Pangan AmanPembakaran Limbah Sekitar Perumahan Griya Lestari Perlu Diteliti
Penjelasan Ringkas
AirDroid dapat mengontrol hampir seluruh perangkat yang anda gunakan dari jarak jauh. Seperti aplikasi kendali jarak jauh lainnya, aplikasi ini mirip seperti “AnyDesk” yang dapat memantau serta mengontrol perangkat menggunakan koneksi internet dari jarak manapun.
Aplikasi ini sering digunakan oleh para ahli IT untuk menyelesaikan problem yang dialami konsumen atau client mereka di luar kota. Sehingga mereka tak perlu pergi jauh-jauh menghabiskan bensin dan biaya menginap untuk memeriksa satu komputer klien di luar kota.
Cukup login ke aplikasi AirDroid dari ponsel dan minta kode autentikasi kepada klien agar aplikasi AirDroid pada ponsel dapat tersambung dengan aplikasi AirDroid pada PC atau komputer.
Setelah kode diautentikasi, maka anda akan dapat melihat seluruh tampilan layar perangkat yang anda kendalikan.
Anda juga bisa menggerakan kursor, memindahkan file, melakukan kirim file, copy paste, setting program dan lainnya seperti layaknya anda berada di lokasi secara langsung. Hanya saja pergerakannya cenderung sedikit lebih lambat.
Berikut ini adalah fitur Air Droid selengkapnya:
- Transfer Berkas
Aplikasi AirDroid mendukung transfer file hampir untuk semua jenis pada berbagai platform. Seperti Windows, Mac, Linux, serta perangkat seluler yang berada pada jaringan yang sama.
Aktivitas ini dapat anda lakukan dari rumah atau dari jarak jauh untuk mengendalikan komputer kerja mu di kantor. Syaratnya komputer di kantormu harus menyala dan kamu sudah mendapatkan kode autentikasinya.