TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Madrasah Aliyah Serba Bakti Suryalaya menyelenggarakan kemah dakwah bagi siswa kelas XII.
Kegiatan tersebut mengusung tema “Gema Dakwah MA Serba Bakti Suryalaya 2023” dan Motto “Berbakti dan mengabdi sesuai potensi di masyarakat”.
Kepala Madrasah Aliyah Serba Bakti Suryalaya Dr Riad Jamil SPd MM mengatakan, sebanyak 119 peserta didik kelas XII dari semua jurusan mengikuti kegiatan tersebut.
Baca Juga:Guru PAUD Berperan Cegah Stunting, Kampanyekan Pencegahan kepada MasyarakatWarga Tasikmalaya Jadi Korban Dukun Pengganda Uang, Polres Belum Terima Info Lengkap
Kemah Dakwah Jadi Ajang Pembelajaran
Riad menyebutkan, hal tersebut sebagai pusat pembelajaran dalam bermasyarakat.
Kemudian program ini juga sebagai jembatan untuk meluruskan pandangan masyarakat yang selama ini melihat madrasah aliyah dengan sebelah mata.
Kemah dakwah Madrasah Aliyah Serba Bakti Suryala ini, lanjut Riad, bukanlah hal yang asing di telinga.
Program ini pernah berjalan sepuluh tahun terakhir dan tidak perlu ditanya lagi bahwa program tersebut mendapat sambutan dan nilai positif dari masyarakat.
Dengan melihat nilai positif dari program ini, maka pada tahun ini kembali setelah dua tahun tidak terlaksana karena sedang menyebarnya virus corona.
Pada tahun ini kemah dakwah berlangsunh pada bulan Ramadan mulai tanggal 4-14 April 2023.
Di antaranya materi pembekalan kemah dakwah mulai dari retorika dakwah atau ilmu komunikasi massa. Kemudian sosial kemasyarakatan dan mekanisme laporan kegiatan.
Baca Juga:DPRD Temui Ditjen Dikti, Perpindahan Mahasiswa STMIK Tasikmalaya Tak Mudah20 Warga Desa Guranteng Terima Program Bedah Rumah, Masing-Masing Dapat Rp 20 Juta
Lanjutnya, kegiatan di masyarakat peserta didik ikut dan melaksanakan Dakwah Islamiyah, pengajaran TKA/TPA.
Mengadakan kursus bahasa Inggris/Arab, mengukuti pengajian mingguan, bakti sosial kampung dan bakti sosial pemerintahan.