GARUT, RADARTASIK.ID – Hujan dengan intesitas tinggi mengguyur wilayah Kabupaten Garut Rabu sore 29 Maret 2023. Akibatnya, terjadi banjir di Jalan Bayongbong.
Berdasarkan catatan BPBD Kabupaten Garut, ada tiga kecamatan terdampak hujan deras. “Kemarin ada di Cibalong, akibat hujan deras terjadi longsoran di jalan kabupaten lama. Jalan tersebut untuk akses masyarakat, tapi tadi (Rabu) malam sudah dilakukan pembersihan,” ucap Kalak BPBD Kabupaten Garut Satria Budi, Kamis 30 Maret 2023.
Selain itu, terjadi banjir di Jalan Bayongbong. Air yang merendam jalan mengakibatkan arus lalu lintas sempat terganggu.
Baca Juga:DPRD Kota Banjar Tak Diberitahu Rencana Pembangunan Museum The MummyHima Persis Garut Dorong Anak Muda Melek Politik
“Itu di jalan provinsi memang sering terjadi banjir jika ada hujan lebat, ditambah perilaku masyarakat yang membuang sampah sembarangan. Seperti kemarin, ada kasur di saluran drainase,” kata Satria Budi.
Arus lalu lintas, kata Satria Budi, sempat terhenti karena debit air meluap ke jalan cukup besar, sehingga tidak memungkinkan untuk dilewati.
Ada pun beberapa kendaraan yang memaksa menerobos, akhirnya mogok. Namun seiring redanya hujan, arus lalu lintas kembali normal. Kendaraan pun bisa lewat.
Kata Satria Budi, banjir juga terjadi di Kecamatan Banyuresmi. Lagi-lagi, selain intensitas hujan yang tinggi, ada sampah yang menyumbat di saluran air. “Tadi (Rabu) malam bersama masyarakat sudah melakukan upaya upaya pembersihan,” katanya.
Satria berharap kejadian serupa tidak terus terulang. Harus ada partisipasi dari masyarakat sadar tentang pentingnya tidak membuang sampai ke sungai atau ke saluran air. (mg1)