Teknik Komunikasi Antar Pribadi dalam Promosi Kesehatan
Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Bandung, Nilla Avianty, SSos, MKM, membuka pelatihan dengan mengingatkan tenaga promosi kesehatan tentang pentingnya teknik komunikasi yang strategis dalam menyampaikan pesan promosi kesehatan.
Dalam pelatihan yang dihadiri perwakilan tenaga promosi kesehatan dari Puskesmas, Rumah Sakit, dan Dinas Kesehatan di Kota Bandung, Nilla Avianty mengatakan bahwa teknik komunikasi yang baik diperlukan untuk mendukung penyelesaian masalah kesehatan seperti stunting.
Direktur Program Portkesmas, dr Aditya Putra, menyambut baik kolaborasi tersebut dan berharap pelatihan ini dapat membantu tenaga promosi kesehatan di Kota Bandung melaksanakan fungsi edukasinya ke masyarakat lebih baik lagi.
Baca Juga:Deteksi Jaringan Narkoba Bappelitbangda, Tes Urine Pegawai Setda Kota Tasikmalaya DigenjotSenyum Merekah Pegawai Bappelitbangda Kota Tasikmalaya, Dapat Penghargaan di Tengah Badai Berita Kasus Narkoba
Pelatihan ini dilaksanakan selama satu hari dan terdiri dari dua materi utama, yakni Komunikasi Antar Pribadi dan Literasi Digital.
Materi Komunikasi Antar Pribadi disampaikan oleh fasilitator Portkesmas, dr Basra Amru, dr Dhea Mangun, Naaila Afifah, Habibie Nasution, dr Hafidz Naeriansyah, dan dr Aditya Putra.
Materi ini meliputi praktik teknik komunikasi yang aplikatif dan pengenalan alat bantu komunikasi untuk isu stunting seperti permainan pembelajaran untuk Imunisasi dan Tablet Tambah Darah.
Sementara itu, materi literasi digital disampaikan oleh trainer literasi digital dari ICT Watch, Savero Karamiveta Dwipayana. Materi ini mengenalkan berbagai fasilitas yang dapat digunakan oleh pegiat promosi kesehatan dalam mengedukasi masyarakat dan melawan hoaks, khususnya hoaks kesehatan.
Program Portkesmas
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Portkesmas yang berjalan sejak tahun lalu terkait salah satu pilar Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) esensial, yaitu promosi kesehatan. Dalam program ini, tenaga promosi kesehatan dapat memperkuat upaya kesehatan masyarakat dengan berbagai kegiatan edukasi dan promosi kesehatan.
Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai program-program Portkesmas lainnya dalam memperkuat upaya kesehatan masyarakat, dapat membacanya di situs resmi portkesmas.com. Semoga kegiatan ini dapat membantu masyarakat Kota Bandung untuk lebih sadar akan pentingnya kesehatan dan terhindar dari berbagai masalah kesehatan seperti stunting. (*)