Pisah Sambut Camat Pagerageung: Agianto Ucap Terima Kasih Masyarakat

Pagerageung
Pisah sambut Camat Pagerageung dari Agianto Ahmad Tahir SSTP MSi kepada H Heri Kusdiana SPt MSi, Rabu 15 Maret 2023. (foto/istimewa)
0 Komentar

PAGERAGEUNG, RADARTASIK.ID – Pisah sambut Camat Pagerageung dari Agianto Ahmad Tahir SSTP MSi kepada H Heri Kusdiana SPt MSi, Rabu 15 Maret 2023.

Agianto Ahmad Tahir SSTP MSi, camat Pagerageung sebelumnya yang kini menjabat Camat Padakembang mengucapkan terima kasih pada masyarakat Pageurageung.

Agianto memohon maaf apabila selama di Kecamatan Pageurageung belum memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Pageurageung.

Baca Juga:Sambut Ramadan 2023, Pemdes Guranteng Menggelar Festival KasidahJelang Pemilu 2024, KPU Kabupaten Tasikmalaya Coret Puluhan Ribu Pemilih

“Alhamdulilah dalam acara pisah sambut ini masyarakat Pagerageung sangat antusias undangan yang hadir mencapai 250 orang lebih. Ini merupakan bukti masyarakat Pageurageung bisa melepas saya,” ujarnya.

Agianto menyebutkan, atas nama pribadi memohon maaf lahir batin selama ini telah merepotkan masyarakat Pageurageung.

Ia berharap ke depan camat yang baru bisa melanjutkan program-program yang sudah terrencana.

“Seperti Pageurageung menjadi Kecamatan Wisata Pageurageung, dengan semboyan “Wujudkan Pageurageung Walasri Waluya Aman Sejahtera”. Mudah-mudahan dapat terwujud,” ucapnya.

Lanjutkan Program Terbaik

Camat Pagerageung baru, H Heri Kusdiana SPt MSi menyampaikan akan memperbaiki kondisi, baik pekerjaan maupun kondisi masyarakat ke arah yang lebih baik.

“Mudah-mudahan ke depan saya bisa lebih baik lagi membangun Kecamatan Pageurageung agar dapat bersaing di Kabupaten Tasikmalaya,” kata dia.

Heri mengucapkan terima kasih kepada Camat Agianto Ahmad Tahir yang sebelumnya menjabat Camat Pagerageung ini.

Baca Juga:Bantuan Rutilahu Segera Cair, Penerima Mendapatkan Rp 17,5 JutaPetani Harus Sukses Dunia Akhirat, Pertanian Kabupaten Tasik Maju

“Mudah-mudahan saja di tempat barunya, di Kecamatan Padakembang beliau menjadi lebih baik lagi dan membawa Kecamatan Padakembang ke arah yang lebih maju,” ucap dia.

“Sejak kepemimpinan Bupati H Ade Sugaianto, pejabat yang diangkat itu sangat hati-hati. Sekarang tidak ada istilah jual beli jabatan semuanya hasil murni, saya mengacungkan jempol untuk beliau,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Apdesi Kecamatan Pagerageung Endang Bahrum SPdI mengucapkan selamat kepada Heri Kusdiana menjadi camat Pageurageung.

Kemudian juga selamat untuk Camat Agianto Ahmad Tahir yang sudah melaksanakan tugas pengabdian di Kecamatan Pageurageung.

“Mutasi dan rotasi dalam pemerintahan terutama di ASN bagian dari sebuah keniscayaan. Kami selaku bagian dari pemerintahan desa hal semacam ini adalah hal yang lumrah dan sudah biasa,” kata dia. (obi)

0 Komentar