SINGAPARNA, RADARTASIK.ID – Bupati Tasikmalaya melantik pengurus Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kabupaten Tasikmalaya ranting kecamatan periode 2023/2027.
Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Perwosi Kabupaten Tasikmalaya Hj. Ai Diantani, Ketua KONI H Saepul Hidayat dan para camat se- Kabupaten Tasikmalaya.
Bupati Ade Sugianto menyampaikan, ini yang pertama Perwosi memperlebar, sehingga organisasi-organisasinya di tingkat kecamatan.
Baca Juga:Targetkan Minimal 7 Kursi, Partai Demokrat Kabupaten Tasikmalaya Siapkan Strategi Khusus di Pileg 2024Iwan Saputra dan Asep Sopari, Bisa Bersanding dengan Acep Adang di Pilkada 2024
Ia mengapresiasi, karena ini tugas utama oleh Perwosi bagaimana membangun wanita yang sehat bugar menuju rumah tangga baik yang mencintai olahraga.
“Kita juga mendorong bibit-bibit dan potensi-potensi wanita untuk berprestasi di bidang olahraga,” ujarnya.
Dengan jejaring yang panjang di tingkat desa, Ade berharap ini bisa terlaksana dengan baik. Sebab sampai hari ini Perwosi hanya sampai di tingkat kabupaten.
Bagaimana mungkin melakukan penjaringan, koordinasi, kolaborasi sampai menghasilkan bibit-bibit olahraga wanita yang baik.
“Mudah-mudahan saja di tingkat kecamatan bisa kerja sama dan bukan kerja per orang. Jadi bagaimana membangun kolaborasi dengan semua pihak dengan stakeholder termasuk aktivis-aktivis olah raga,” ucapnya. (obi)