Manjakan Konsumen Premium

Manjakan Konsumen Premium
RESMIKAN. Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah bersama Manajemen Oppo saat pembukaan Oppo eXperience Store Tasikmalaya, Jumat (23/12/2022). Foto: Lisna Wati / Radar Tasikmalaya
0 Komentar

Keunikan pada di store ini terletak pada Multifunction Zone yang menjadi tempat untuk berbagai activity dan event dalam toko. Selain itu, zona ini bisa menjadi area bagi para influencer untuk membuat konten yang menarik, serta customer yang ingin melakukan swafoto.

“Secara umum, Oppo eXperience Store terdiri dari 3 bagian utama yaitu Experience Zone, di area ini konsumen mendapatkan pengalaman tak terbatas untuk mencoba berbagai produk dangan teknologi dan inovasi terbaik Oppo,” ujarnya.  Ada juga Smart Living Zone yakni area ini akan memberikan pandangan baru kepada konsumen mengenai interkoneksi antar perangkat Oppo. Area ini dilengkapi oleh Wireless Charging Table yang memudahkan customer untuk mengisi daya baterai dengan cepat dan mudah. Area ini juga menjadi semi kids zone.

Ada juga Unboxing Zone, konsumen akan dibuat senyaman mungkin untuk melakukan unboxing perangkat baru dengan tempat yang nyaman dan luas dan didampingi oleh sales consultant.

Baca Juga:Perkuat Implementasi P5 dengan NgaliwetSubarkah Ditangkap

“Oppo eXperience Store akan membawa angin segar untuk konsep toko retail di masa mendatang, yang tentunya tidak hanya menghadirkan berbagai produk terbaru, namun lebih nyaman dikunjungi bahkan dengan keluarga,” katanya.

Oppo eXperience Store menjadi salah satu bentuk nyata kesiapan Oppo memasuki pasar segmen premium di tahun mendatang, apalagi dengan adanya berbagai teknologi dan inovasi baru yang terus dikembangkan Oppo di segmen premium, seperti pada produk – produk yang ditunjukkan pada ajang tahunan INNO Days.

Oppo eXperience Store berdiri tidak hanya untuk menyambut berbagai teknologi dan perangkat premium, Oppo eXperience Store dapat difungsikan sebagai showcase untuk dapat melihat berbagai produk dan teknologi terbaru Oppo. (na)

[/membersonly]

Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!

 

 

Laman:

1 2
0 Komentar