Gegara Lilin, Rumah Susanto Terbakar

Gegara Lilin, Rumah Susanto Terbakar
0 Komentar

KAWALU, RADSIK – Selain perlunya masyarakat mewaspadai potensi bencana alam yang belakangan terjadi secara beruntun di sejumlah wilayah. Bencana non-alam pun, tak luput dari kekhawatiran. Terutama yang disebabkan human error atau kehilapan warga.

Seperti yang terjadi pada Sabtu malam (17/12), di Jalan Perintis Kemerdekaan. Rumah Susanto (80) warga RT/RW 01/21 Kersamenak Kecamatan Kawalu hangus terbakar, sekitar Pukul 20.30 WIB. Warga di sekitar lokasi langsung memadamkan api dan melapor ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya.

“Ini yang perlu diwaspadai. Sebab saat kita terima laporan ada kebakaran, informasi yang kita himpun penghuninya sendirian dan terjadi malam hari di jam-jam warga beristirahat,” kata Kalak BPBD Kota Tasikmalaya H Ucu Anwar kepada Radar, Minggu (18/12).

Baca Juga:Dorong Pembentukan Tim Fasilitator CSRCari Bibit Atlet Melalui Event Marathon

[membersonly display=”Baca selengkapnya, khusus pelanggan Epaper silakan klik” linkto=”https://radartasik.id/in” linktext=”Login”]

Menurutnya dari informasi dan fakta di lapangan berbeda. Saat kejadian penghuni tengah berada di luar rumah. Hanya saja, saat itu listrik dalam keadaan mati dan Susanto menyimpan lilin di atas kulkas. “Itu yang kita temukan di lokasi, sehingga lelehan lilin itu penyebab terjadinya kebakaran,” analisis Ucu.

Pihaknya mengerahkan dua unit mobil pemadam supaya kobaran api cepat ditangani. Dalam hitungan menit, lanjut Ucu, api mampu dipadamkan. Termasuk proses pendinginan di lokasi runtuhan. “Dalam beberapa menit saja, kita tuntaskan penyelesaian kebakaran sampai  proses pendinginan itu sekitar 20 menitan,” paparnya.

Atas kejadian tersebut, lanjutnya, hampir seluruh ruangan terbakar. Barang-barang di dalam rumah ikut hangus. Ucu menaksir kerugian pemilik rumah sekitar Rp 30 juta. Tidak termasuk barang eletronik yang dimiliki penghuni. “Hampir seluruh ruangan terbakar, plafon dan beberapa barang elektornik. Tidak ada korban. Kebetulan pemilik rumah sedang di luar,” terang Ucu. (igi)

[/membersonly]

Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!

0 Komentar