Menurutnya, kearifan budaya tumbuh subur karena menjadi bagian dari budaya masyarakat. Mengantarkan pada tercapainya keseimbangan kehidupan. Ia pun mengapresiasi warga yang sudah hadir berkunjung ke festival, juga para peserta yang tampil dalam karnaval. “Kami ucapkan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada panitia pelaksana, para sponsor, dan seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan,” syukurnya.
Sementara itu, Minggu malam (23/10/2022) diselenggarakan Pagelaran Wayang Golek dengan dalang Dadan Sunandar Sunarya di lapang Bale Kota Tasikmalaya. Kegiatan itu disaksikan ratusan warga.
Kegiatan itu juga dihadiri Wali Kota Tasikmalaya H M Yusuf, Wakil Ketua DPRD H Agus Wahyudin, Kepala bjb Cabang Tasikmalaya Anet Yulisthian serta perwakilan Forkopimda dan sekda serta pejabat eselon 2. (igi)
[/membersonly]
Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!