Meskipun kegiatan itu memakan biaya yang tidak kecil, H Yusuf menekankan tidak ada sepeser pun dari APBD. Penyelenggaraan murni didanai sponsor-sponsor yang merupakan mitra pemerintah. “Karena APBD tidak menyiapkan anggaran untuk kegiatan ini,” ujarnya.
Mapah Sauyunan layaknya pembuka dari rangkaian kegiatan peringatan Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-21. Selanjutnya berbagai hiburan untuk pesta rakyat masih akan dilaksanakan di kompleks Bale Kota Tasikmalaya. “Nanti ada lagi kegiatan lainnya, termasuk hiburannya wayang golek,” imbuhnya.
Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H Muslim MSi juga bangga dengan kemeriahan pada kegiatan tersebut. Tentunya hal itu tidak akan terjadi tanpa ada dukungan dari warga sebagai peserta. “Terima kasih kepada masyarakat yang sudah ikut berpartisipasi,” terangnya.
Baca Juga:Himpun Kembali Kekuatan PartaiRibuan Pemotor Ikuti Trail Adventure
Dia pun sepakat bahwa mereka para peserta datang bukan semata karena hadiah. Tapi memang karena kerinduan atas kemeriahan yang tidak bisa dilakukan saat Covid-19 melanda. “Selama dua tahun tidak ada kegiatan seperti ini,” pungkasnya. (rga)
[/membersonly]
Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!