SUKARATU, RADSIK – Dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-77, Pemerintah Desa Tawangbanteng menggelar acara lomba pidato dan azan yang di gelar di Madrasah Diniyah Takmiliyah Barokatul Ilmi.
Kepala Desa Tawang Banteng, Nandang Abdul Aziz menyampaikan, kegiatan lomba pidato dan azan ini melibatkan masyarakat umum, khususnya RT, RW dan Linmas. “Untuk peserta perlombaan yang diikuti oleh 33 dari RT, RW dan Linmas 10 orang. Dengan diadakannya perlombaan ini, agar para peserta lomba bisa meningkatkan dalam kapasitasnya. Bahwa selain dari pada pengurus kebutuhan masyarakat, RT, RW dan Linmas juga sebagai corong akhir dari pada pemerintah,” ujarnya kepada Radar, Jumat (2/9/2022).
[membersonly display=”Baca selengkapnya, khusus pelanggan Epaper silakan klik” linkto=”https://radartasik.id/in” linktext=”Login”]
Baca Juga:Uang Rampasan Kasus Hibah 2018 Capai 1,7 MiliarKomisi III Pertanyakan Perencanaan Proyek
Nandang mengungkapkan, perlombaan pidato tersebut bertujuan untuk peningkatan, dalam hal ini RT juga sebagai corong akhir dari pada pemerintahan. Diharapkan untuk bisa memberikan informasi secara utuh kepada masyarakat melalui penyampaian dan sosialisasi.
“Lomba pidato itu juga bagian dari edukasi terhadap perangkat desa, bahwasanya selain dituntut piawai berpidato mereka juga paham akan fungsi dan tugasnya sebagai RT, RW dan Linmas seperti apa. Semoga warga Tawangbanteng terhibur dengan adanya hadiah yang disediakan oleh panitia dan kami berharap setelah lomba pidato ini diharapkan RT dan RW dan Linmas berani tampil di depan umum,” kata dia.
Ketua BPD Desa Tawang Banteng Dadan Hamdan menjelaskan, dalam kegiatan ini dihadirkan juri dari LPM dan perangkat desa yang menilai para peserta dari penampilan, materi yang dibawakan dan penyampaian pidato serta dalam pidato itu diberikan durasi waktu 5 menit.
“Melalui kegiatan tersebut diharapkan bisa meningkatkan keahlian dalam pidato bagi setiap RT, RW dan Linmas di Desa Tawang Banteng. Saat ini pidato itu sudah harus menjadi keahlian, agar bisa berbicara di depan masyarkat,” ucap dia. (obi)
[/membersonly]
Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!