Diberitakan sebelumnya, sebagian pagar besi lapangan upacara Dadaha kini dibongkar. Hal ini berkaitan dengan penggunaan lokasi tersebut untuk penyelenggaraan kegiatan.
Pantauan Radar, pagar besi permanen yang membatasi lapangan upacara dan lapangan softball itu sudah tidak lagi terpasang. Terlihat potongan pagar besi tersebut ditempatkan di pinggiran lapang softball, Rabu (24/8/2022).
Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) H Hadian mengatakan memang mengizinkan pembongkaran pagar itu. Namun setelah kegiatan selesai, pagar-pagar itu harus kembali dipasang. “Penyelenggara juga janji akan diperbaiki lagi sesuai asalnya,” ungkapnya. (rga)
Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!