Produk IKM Mulai Dijual di Ritel Modern

Produk IKM Mulai Dijual di Ritel Modern
LAUNCHING. Wakil Bupati Garut dr Helmi Budiman saat meresmikan produk IKM yang dijual di salah satu gerai di Kecamatan Garut Kota, Senin (15/8/2022). Foto: Yana taryana/rakyat garut
0 Komentar

Nia Gania mengatakan, hal tersulit dari pemasaran adalah bagaimana para pelaku UMKM dapat melengkapi persyaratan berupa izin Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT), halal, dan izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).  Maka dari itu ia berharap para pelaku UMKM diberi kemudahan dengan adanya indikator yang bisa ditoleransi, mengingat izin BPOM dan halal yang cukup sulit didapatkan.

Di tempat yang sama, BM Indomaret Cabang Bandung Dedi Yusuf Apriadi berharap akan lebih banyak lagi produk UMKM asal Kabupaten Garut yang bisa dipasarkan di tokonya. “Agar masyarakat ketika menginginkan atau membutuhkan produk-produk snack lokal, juga sudah tersedia di Indomaret gitu, jadi harapannya itu bisa terus bersinergilah untuk kedepannya,” ucapnya. Ia mengungkapkan, syarat yang harus dilengkapi agar pelaku UMKM bisa memasarkan produknya diantaranya yaitu memenuhi legalitas PIRT dan halal.

Salah satu pelaku UMKM yang produknya dipasarkan di ritel modern, Iis Suryati (48) mengaku telah memproduksi produk kentang mustofa. “Kebetulan saya juga kan catering juga, jadi ini bagian dari catering saya, (jadi saya) mencoba gitu untuk dipasarkan di luar,” katanya. Ia berharap dengan dipasarkan di ritel modern produk yang dihasilkannya bisa lebih laris. (yna)

[/membersonly]

Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!

Laman:

1 2
0 Komentar