Pedagang Diakomodir, Pusat Kota Pangling

Pedagang Diakomodir, Pusat Kota Pangling
Firgiawan/Radar Tasikmalaya PENATAAN. Suasana di Jalan HZ Mustofa. Pemkot Tasikmalaya akan menata jalur tersebut dengan konsep semi pedestrian. Pemerintah Kota Tasikmalaya dalam waktu dekat bakal menyulap kawasan HZ Mustofa sampai dengan Cihideung menjadi kawasan semi pedestrian.
0 Komentar

Menurut dia, secara fisik sudah tergambarkan HZ Mustofa akan dibenahi seperti apa. Tinggal sisi pemanfaatan dan fungsinya yang harus didukung dinas lain. Bagaimana dinas yang tersangkut urusan aktivitas di jalan pusat perekonomian itu berinovasi agar HZ Mustofa dan Cihideung ke depan menjadi ikon baru daerah.

”Bagaimana memanfaatkan ruang trotoar selebar lima meter kiri dan kanan bisa jadi ikon dan daya tarik pengunjung luar daerah. Otomatis membutuhkan sentuhan OPD bidang kepariwisataan dan perdagangan agar kawasan estetis, tata kelola pedagang tertib dan menarik minat wisatawan untuk bertransaksi di sana,” harap Ivan.

Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang ini menceritakan, sesuai arahan wali kota, para pedagang yang saat ini mengais rezeki di trotoar tetap diakomodir. Namun, ditata lebih rapi dan layak sehingga tidak terkesan kumuh. ”Kemudian malam hari nanti misal mau digunakan untuk area kuliner atau diberdayakan seperti apa areal itu, silakan dinas-dinas bisa berimprovisasi dengan kajian dan inovasinya masing-masing,” katanya.

Baca Juga:Bawa Peralatan Masak, Buka dan Sahur di Tengah LautData Vaksinasi Diragukan

”Bagaimana menata bangku, lampu, dan area pedestriannya supaya benar-benar menjadi ikon baru daerah. Di kala kita sudah memiliki Taman Kota yang berada di sekitaran Masjid Agung, ke arah pusat perekonomiannya kita ada selasar HZ dan Cihideung,” ujar Ivan menggambarkan. (igi) [/membersonly]

Laman:

1 2 3
0 Komentar