Machitis Esport, Barbar ID, dan Endeavour Jadi Juara

Machitis Esport, Barbar ID, dan Endeavour Jadi Juara
TERBAIK. Para juara FreeFire, PUBG, dan Mobile Legend pada Radar Tasik Esports Tournament 2022 difoto bersama usai kompetisi di Studio Radar TV, Minggu (27/3/2022) malam.
0 Komentar

RADAR TASIK – Radar Tasik Esports Tournament 2022 telah usai, Minggu (27/3/2022) malam. Kompetisi online game tersebut telah melahirkan para juara terbaik dari tiga gim yang dipertandingkan di Studio Radar TV.

Untuk Juara 1 FreeFire diraih oleh Endeavour, Juara 2 Komara Iconic, dan Juara 3 Exterminator. Juara 1 PUBG Mobile diraih oleh Machitis Esport, Juara 2 Ajax Team, dan Juara 3 Pipa Persil V21.

Kemudian, Juara 1 Mobile Legend diraih oleh Barbar ID, Juara 2 Barbar Voucher, dan Juara 3 Jordan Legend.
Para juara mendapatkan trofi, sertifikat dan uang pembinaan. Dalam kesempatan itu hadir CEO Mutiara Tasik Group H Budi Mahmud Saputra, Kepala Cabang Sharp Tasikmalaya Primadani Ferdniansah, Kepala Cabang Nata Motor Honda Tasikmalaya Muhamad Erlan Wijaya, Store Manager Ace Hardware Plaza Asia Syafi’i serta pengurus Esports Indonesia (ESI) Kota Tasikmalaya.

Baca Juga:Bisa 100% Asal Ingat ProkesTerdakwa Korupsi Masih Berstatus ASN

[membersonly display=”Baca selengkapnya” linkto=”https://radartasik.id/masuk” linktext=”disini”]
Mewakili para sponsor, Budi Mahmud mengatakan Radar Tasik Esports Tournament 2022 merupakan salah satu inovasi. Di mana Radar mengakomodir kawula muda melalui hal positif. ”Ini adalah wadah yang positif untuk anak muda,” ujarnya.

Pihaknya pun mendorong Radar untuk terus berkreasi untuk mengarahkan anak muda ke arah positif. Supaya bisa terhindari dari pergaulan liar seperti geng motor. ”Hal positif ini perlu didukung semuanya,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, General Manager Radar Tasikmalaya Muhamad Ruslan Hakim mengucapkan selamat untuk para juara. Di samping itu, dia pun berterima kasih kepada semua yang telah mendukung baik dari sponsor, pengurus ESI Kota Tasikmalaya dan juga komunitas. ”Kita bisa berkolaborasi agar hidup kita bisa sejahtera bersama,” ucapnya.

Tidak menutup kemungkinan, Radar Tasikmalaya akan kembali menyelenggarakan event serupa. Karena bagaimana pun Esports saat ini cukup digandrungi kawula muda dan memberikan dampak yang positif. ”Apakah nanti setahun sekali atau bagaimana,” tuturnya.

Ingin Berlanjut

Para tim juara Radar Tasik Esports Tournament 2022 meminta kompetisi serupa diselenggarakan kembali di tahun berikutnya untuk mengasah kemampuan para gamers.

Tim Barbar ID, Juara 1 Mobile Legend bangga bisa mengikuti turnamen yang diselenggarakan Radar apalagi sampai juara. Lima pemain yang baru terbentuk Agustus 2021 itu menunjukkan kemampuannya dengan maksimal di area peperangan selama dua hari terakhir. ”Alhamdulillah senang banget ya. Karena sudah jauh-jauh ke sini dan jadi juara,” tutur pentolan Barbar ID Muhammad Rafi usai closing ceremony, Minggu (27/3/2022) malam.

0 Komentar