Anggaran Pemkab Tasikmalaya Terbatas, Hanya Bergantung Bantuan Provinsi Jabar Soal Perbaikan Jalan

Anggaran Pemkab Tasikmalaya Terbatas, Jalan Cikalong Rusak,
Jalan di Kecamatan Cikalong sudah rusak hampir 35 tahun dan belum kunjung ada perbaikan. (Foto/Istimewa)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Banyak jalan Kabupaten Tasikmalaya yang belum bisa diperbaiki. Sebab keuangan atau anggaran Pemkab Tasikmalaya terbatas. Terlebih, panjang jalan Kabupaten Tasikmalaya mencapai 1.303,320 kilometer.

“Tidak bisa semua jalan di Kabupaten Tasikmalaya diperbaiki dari tahun ke tahun karena persoalan anggaran Pemkab Tasikmalaya terbatas. Sebab, panjang jalan Kabupaten Tasikmalaya 1.303,320 km,” kata Kabid Jalan dan Jembatan-Dinas PUTRLH Kabupaten Tasikmalaya Romi Gandara kepada Radar, Selasa 23 Mei 2023.

Sebab, kata dia, untuk anggaran serba terbatas tersebut, tahun ini hanya jalan saja memakan anggaran APBD dan pokok-pokok pikiran DPRD Kabupaten Tasikmalaya yakni Rp 6-7 miliar.

Baca Juga:Soal Jalan Kabupaten Tasikmalaya Rusak, Ini Permintaan Warga Sukaraja dan Parungponteng120 Calon Jemaah Haji Kabupaten Tasikmalaya Lansia, Paling Tua Tercatat Berusia 103 Tahun

Itu pun mesti bagi-bagi ada yang Rp 500 juta, Rp 600 juta, Rp 700 juta, Rp 1 miliar, dan Rp 1,2 miliar. “Karena bikin APBD berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK),” ujarnya.

Artinya bukan prioritas utama untuk infrastruktur, sehingga presentasenya kecil dari APBD.

“Kita anggaran sudah kecil, lalu diarahkan oleh aturan PMK. Sehingga sudah jatuh ketimpa tangga untuk sektor infrastruktur, karena dananya dipindahkan ke Dinkes dan Disdikbud Kabupaten Tasikmalaya,” katanya.

Oleh karenanya, upaya Dinas PUTRLH Kabupaten Tasikmalaya sedang berusaha mencari di luar dana dari APBD.

Mengingat tidak mungkin ter-cover untuk perbaikan jalan. “Kita sangat tergantung Bantuan Provinsi Jawa Barat mengingat keuangan APBD tidak mampu,” ujarnya.

Karena Bantuan Provinsi Jawa Barat untuk Kabupaten Tasikmalaya mencapai Rp 47,2 miliar itu untuk perbaikan jembatan dan jalan.

Dengan rincian jembatan Rp 21 miliar dan jalan Rp 26,2 miliar. “Namun Bantuan Provinsi Jawa Barat untuk usulan saat ini semakin ketat, tidak bisa melakukan usulan di tengah jalan,” katanya.

Baca Juga:Wakil Bupati Tasikmalaya Sebut 650 Kilometer Jalan Kabupaten RusakDinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tasikmalaya: Kebudayaan Hebat, Karakter Generasi Muda Kuat

Sedangkan untuk mengajukan DAK reguler Kabupaten Tasikmalaya kini tidak bisa, karena efek fiskal daerah Jawa Barat sudah termasuk tinggi. Bisanya hanya DAK penugasan dari DPR saja.

Lalu, ada kesempatan munculnya Presiden Jokowi terbitkan Inpres percepatan peningkatan konektivitas jalan daerah.

0 Komentar